GP Ansor Cileunyi Wetan melaksanakan Raker

160

GP Ansor Cileunyi Wetan melaksanakan Raker.

Jum’at, 22 Januari 2021.
Pengurus Gerakan Pemuda Ansor Ranting Cileunyi Wetan melakukan raker (rapat kerja) yang dilaksanakan di Balai Desa Cileunyi Wetan. Acara ini juga dihadiri langsung oleh Kepala Desa Cileunyi Wetan, H. Hari Hariono selaku Pelindung Pimpinan Ranting Cileunyi Wetan. Selain itu, Jajaran Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ansor Kecamatan Cileunyi juga menghadiri kegiatan tersebut.

Iban Abdurrahman selaku ketua PAC Ansor Kecamatan Cileunyi dalam sambutannya mengatakan, “Ansor adalah sebuah kesatuan yang tidak boleh berjalan masing². Bergerak bersama dalam mengedukasi masyarakat secara sosial, keagamaan adalah sebuah kemutlakan. Mari kita besarkan rumah kita dan juga daerah kita dengan terus melakukan hal² yang baru tanpa meninggalkan kultur baik yang sudah ada.”

Sambutan berlanjut oleh Kepala Desa, “Terima kasih selalu memberikan gerakan yang meng-inspirasi. Sebagai Kepala Desa, saya membuka selebar²nya kepada Gerakan Pemuda Ansor untuk bersinergi dalam setiap kegiatan bersama Pemerintah Desa. Karena pemuda hari ini adalah pemimpin masa depan. Dan ini harus terus menjadi spirit bagi GP Ansor terkhusus pimpinan ranting desa cileunyi wetan dan umumnya untuk seluruh Pengurus Ansor,” tutur H. Hari Hariono selaku Kepala Desa juga Dewan Pelindung Pimpinan Ranting Cileunyi Wetan.

Acara raker dibuka oleh Ketua Ranting Ansor Cileunyi Wetan, Sahabat Ali Rohman, dan dilanjutkan dengan pemaparan program kerja dari departemen-departemen yang sudah dibentuk dengan khidmah dan lancar.

Acara ditutup dengan do’a bersama untuk negeri yang dipimpin oleh Ketua Rijalul Ansor Ranting Cileunyi Wetan, sahabat Riza Muhammad Rojab.

Pewarta : Setiawan