Tamu Kehormatan Al-Masthuriyah “Bapak Jokowi” menerima cinderamata dari PMII Kabupaten Sukabumi

669

Tamu Kehormatan Al-Masthuriyah “Bapak Jokowi” menerima cinderamata dari PMII Kabupaten Sukabumi

Jum’at, 1 September 2017 bertepatan dengan hari raya Idul Adha, Perguruan Islam Almasthuriyah kedatangan tamu yang sangat terhormat yakni Bapak Presiden Republik Indonesia, Ir. H. Joko Widodo.
Bapak Presiden datang ke Al-Masthuriyah sekitar pukul 11.00 WIB.Turun dari mobil bapak Presiden disambut dan dikalungkan sorban sebagai tanda penghormatan langsung oleh Drs. KH. Abdul Aziz Masthuro selaku direktur Perguruan Islam Al-Masthuriyah.
Kedatangan Presiden Jokowi disambut meriah oleh Santri Al-Masthuriyah dan Masyarakat Tipar, Cisaat, Sukabumi
Selesai acara penyambutan, kemudian bapak Presiden memasuki rumah direktur Perguruan Islam Al-Masthuriyah sekitar beberapa menit untuk bercengkrama secara ekslusif.
Selang beberapa waktu, bapak Jokowi dan KH. Abdul Aziz Masthuro keluar rumah dengan diiringi sesepuh Al-Masthuriyah menuju Masjid, bahkan terdengar teriakan histeris dari para santri dan masyarakat.
Di dalam Masjid bapak Jokowi melihat kondisi Masjid dan menyempatkan diri untuk berfoto bersama dengan Direktur Al-Masthuriyah beserta para sesepuh Al-Masthuriyah.
Di tengah-tengah acara terlihat antuas masyarakat, tepatnya pada saat keluar dari Masjid Al-Masthuriyah. Dalam kerumunan masyarakat yang sangat antusias, bapak presiden Jokowi menerima sebuah hadiah.
Hadiah tersebut berupa buku dengan judul “perempuan ?” yang ditulis oleh lima orang Mahasiswi STAI Al-Masthuriyah sekaligus kader PMII Al-Masthuriyah Cabang Kabupaten Sukabumi.
Seperti biasa, bapak Jokowi yang sangat ramah dan energic menerima hadiah itu dengan senang hati dan mengucapkan terimakasih banyak. Buku tersebut langsung diberikan oleh salah-satu santri almasthuriyah yang juga merupakan kader termuda PMII Kab. Sukabumi (Ahdi Naufal).
Semoga Al-Masthuriyah tidak mengecewakan dan hadiah Bukunya bermanfaat serta menginspirasi. Mudah-mudahan kehadiran bapak Jokowi banyak memberikan manfaat untuk Pesantren Al-Masthuriyah dan masyarakat tipar pada umumnya.

Nurkusyifawati