Ansor Cisurupan Laksanakan Konferancab

290

Bertempat di Pesantren Nurul Huda, Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Cisurupan Kabupaten Garut kembali melaksanakan Konferensi Anak Cabang (Konferencab) dihadiri oleh semua Pimpinan Ranting se Kecamatan Cisurupan (13/7/2017).

Dalam sambutannya, Asep Lukman Ketua demisioner PAC Cisrupan mengamanatkan agar siapapun yang terpilih sebagai ketua, agar senantiasa bisa membawa organisasi yang lebih baik.

“Saya juga mohon maaf apabila selama menjadi ketua PAC banyak kesalahan,” ujar Asep yang kini menjabat sebagat Kasatkorcab Banser Garut.

Sementara itu, Ketua Ansor Garut mengapresiasi PAC Ansor Cisurupan sebagai mitra terdepan PC Ansor Garut.

“Banyak sekali pengurus Pimpinan Cabang, bahkan wilayah yang dulunya menjadi Ansor disini. Ada Sahabat H. Aceng yang sudah menjadi Ketua Dewan Instruktur,” kata R. Abdullah Badar.

Selain H. Aceng Amrullah, ada juga H. Subhan Fahmi dan juga Kasatkorwil Jawa Barat.

“Tidak mungkin, kalau tanpa kaderisasi yang massif. Hari ini pun Pelatih maupun instruktur Diklatsar dan PKD banyak juga yang dari Cisrupan,” tambah Badar.

Kedepan, Badar mengamanatkan selain menjaga hal yang sudah baik, juga harus memacu organisasi yang baik.

“Ansor hari ini kita tata menjadi organisasi yang professional. Dan itu kerja yang tidak mudah. Tonggaknya tetap kaderisasi,” ujar Badar.

H. Aceng Amrullah yanb juga memberikan arahannya, terkait kapasitasnya sebagai Dewan Penasihat Ansor Cisurupan, mengamanatkan bahwa siapapun yang terpilih menjadi ketua, tidak menjadikan kader yang lain menjadi tidak tanggung jawab terhadap keberlangsungan organisasi. Tetapi harus bahu membahu menggerakkan roda organisasi.

“Tugas kita tidak main main. Bagaimana konferancab ini menjadi ajang konsolidasi organisasi juga menjadi ajang konsolidasi ideologi ahlussunnah wal jamaah an nahdliyyah,” kata Aceng.

Idham