6 Desa Terendam, Banser Kuningan Bantu Evakuasi Warga

626

KUNINGAN – Sedikitnya enam desa di Kecamatan Cibingbin, Kabupaten Kuningan terendam banjir, Minggu (22/1/2017).

Berdasarkan informasi yang dihimpun PMII Jabar Online, banjir terjadi akibat meluapnya sungai Cijangkelok ditambah tingginya curah hujan di kawasan tersebut selama tiga hari. Sehingga ratusan rumah di enam desa terendam hingga dua meter dan ribuan warga mengungsi.

Diantara desa-desa yang terendam antara lain desa Cibingbin, Sindangjawa, Cipondok, Sukaharja, Citenjo dan Dukuhbadag. Tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut. Namun sejumlah material bangunan rusak berat akibat terjangan banjir.

“Sudah beberapa hari terakhir disini diguyur hujan terus. Ditambah kondisi sungai yang dangkal mengakibatnya air sungai cepat meluap,” ujar Ketua Gerakan Pemuda Ansor Kabupaten Kuningan, Didin Misbahudin saat dihubungi PMII Jabar Online, Minggu (22/1/2017).

Saat ini, kata Didin, sudah diterjunkan Barisan Ansor Serbaguna (Banser) untuk membantu evakuasi warga mengungsi ke tempat yang lebih aman.

“Sudah saya instruksikan kepada Komandan Banser Kuningan untuk siaga membantu dan mengantisipasi banjir susulan,” katanya.

Sementara, Kasatkorcab Banser Kuningan, Elon Caslan mengatakan, saat ini pihaknya sudah stay di titik paling rawan terjadinya banjir.

“Sementara ada 10 anggota Banser sudah kami siagakan dititik-titik rawan untuk mengantisipasi terjadinya banjir susulan. Besok rencananya akan kami tambah personil Banser,” kata Elon.

Saat ini, lanjut Elon, pihaknya bersama instansi terkait sudah membantu dan membuat jalur evakuasi serta membuat beberapa posko keamanan untuk membantu para korban.

“Barusan kami bersama pak Bupati (Acep Purnama) memantau langsung perkembangan terkini di lokasi banjir. Tentang apa saja yang dibutuhkan, mudah-mudahan banjir tidak datang lagi,” pungkasnya. (Ade Mahmudin)