JAM PMII Meminta Presiden Segera Mengganti Mendikbud

271

JAM PMII Meminta Presiden Segera Mengganti Mendikbud

Permendikbud no 23 tahun 2017 terkait Kebijakan Mendikbud Muhadjir sungguh telah menyakiti banyak orang dan didalamnya banyak orang-orang NU yang mengelola Maddin, Pesantren dan banyak lagi lembaga-lembaga Pendidikan yang memang selama ini sudah berjalan dengan baik, perkembangan FDS yang terkesan dipaksakan oleh Mendikbub malah menimbulkan kecurigaan yang besar, sebenarnya kan tidak ada ruginya kalau dibatalkan justru kegaduhan dan kekawatiran sebagian besar rakyat Indonesia bisa terselesaikan, Ujar Adhe Bagus Said Koordinator Nasional Jaringan Alumni Muda PMII di Jakarta.

Sekali lagi kami minta ke bapak Presiden untuk segera membatalkan FDS karena jauh lebih besar madhorot nya dari pada manfaatnya, sebenarnya Pak Muhadjir juga tidak perlu malu untuk membatalkan kebijakanya toh tidak dirugikan dan tetap bisa jadi Menteri, ingat tugas Pak Menteri itu mengayomi memberikan kebijakan dan solusi yang terbaik bukan bikin gaduh dan meresahkan Rakyat,

Menurut Adhe Bagus Said yang juga Ketua Forum Silaturrahim Santri NUsantara (FORSISNU) Kalau kebijakan ini masih terus dipaksakan dan di teruskan kami kawatir akan terjadi perlawanan yang sulit dibendung dari Masyarakat, kami minta Kepada Bapak Presiden yang terhormat untuk segera saja mengganti Mendikbud alias di reshufle dan diganti dengan orang yang memahami betul sejarah berdirinya Bangsa Indonesia yang tidak lepas dari peran SANTRI dengan laskar-laskar Pemuda Santri yang lahir dari Pendidikan Diniyah (Maddin) yang menjadi cikal bakal model Pendidikan di Indonesia,

Penolakan FDS terus menggelinding didukung oleh sekian banyak Rakyat dan didalamnya, ini bukan sekedar urusan NU tapi menjadi persoalan Bangsa dan Rakyat nya, NU memang punya sejarah panjang dan punya peran sangat penting dalam perjalanan bangsa ini, adalah hal yang wajar NU secara kelembagaan menolak FDS yang jelas-jelas merugikan bahkan akan banyak mematikan Madrasyah -madrasyah Diniyyah (Maddin)

Hal ini harus segera diambil langkah serius dan setrategis oleh Bapak Presiden Jokowi untuk memerintahkan Mendikbud segera mencabut Permendikbud no 23 tahun 2017 dan sekaligus membatalkan FDS kalau Mendikbud menolak ya harus diganti artinya ada ketidakpatuhan yang dilakukan oleh Mendikbud, yang justru membahayakan posisi Jokowi dihadapan Rakyat, hal ini harus dilihat secara utuh dan di evaluasi serta dihitung untung rugi nya untuk rakyat, dan jelas menimbulkan kegaduhan dan kekawatiran yang meluas di masyarakat.
Wallahua’lam bishawab

#TolakFDS
#GantiMendikbud