Cukup Tiga Bulan, Pergunu Kabupaten Bandung Targetkan Database 1000 Anggota Per Kecamatan Tuntas

78

PASEH, (Ansorjabar Online) – Pimpinan Cabang Persatuan Guru Nahdlatul Ulama Kabupaten Bandung kembali menggelar buka bersama antara Pengurus dan Pimpinan Anak Cabang. Kali ini, kegiatan bertempat di kediaman H. Wahidi selaku Dewan Pakar Pergunu Paseh, Jl. Olahraga, No. 4 Desa Cipaku Kec. Paseh, Selasa (20/06/2017).

Dalam kesempatan tersebut, dibahas beberapa progran kerja baik jangka pendek maupun jangka panjang. Hadir sebanyak 20 PAC dari 31 kecamatan.

Ketua PC Pergunu Kabupaten Bandung Akbar Hadiansyah mengatakan, silaturahmi dengan PAC terua dijalin dan diperkuat, sebab PAC sebagai poros kekuatan utama organisasi.

“Kita jalin kekerabatan, dan Kita bangun pergunu bersama Sama karena tanpa adanya kekuatan di tingkat PAC, Pergunu Kabupaten Bandung tidak akan berarti apa-apa. Maka dari itu, kita jalin komunikasi yang baik agar roda Organisasi Semakin solid,” katanya.

Dikatakan oleh Akbar, pihaknya menekankan untuk terus melakukan pendataan guru guru NU yang berada di kab. Bandung.

“Target Kita 1000 guru NU per kecamatan terdata selama kurang lebih 3 bulan kedepan,” ujarnya.

Selain itu, menurutnya Pergunu Kabupaten Bandung akan segera mengadakan pelatihan kader sesuai amanat Rakernas Pergunu di Lombok beberapa Bulan yang Lalu.

Sejumlah program tersebut mendapat respon positif dari para ketua PAC.

“Kami siap melakukan pendataan dari sekarang selama kurang lebih 3 Bulan kedepan bekerja keras untuk mencaPai target tersebut,” kata Ketua PAC Paseh Encep Ahmad. (edi)