Pelantikan Bem STAI Al Muhajirin Di Isi Dengan Diskusi

336

Purwakarta, STAI Al-Muhajirin Purwakarta Gelar pelantikan Pengurus BEM yang dilanjutkan Diskusi dengan pamateri sahabat Ramlan Maulana, M.M.Pd yang Juga merupakan Pengurus PW GP Ansor Jawa Barat dengan tema “Peran islam sebagai tolak ukur keutuhan NKRI”.

Dalam prolognya beliau menjelaskan bahwa NKRI menjadi ikhtiar final dari segenap Masyarakat indonesia yang sangat majemuk. NKRI menjadi perekat bagi terbentuknya masyarakat yang satu, terlindungi hak dan kewajibannya sebagai masyarakat yang beragama.

Dalam kesempatan tersebut di penghujung diskusi Moderator Deden Saepidin, S.Pd.i Menyimpulkan diskusi tersebut dalam bentuk Puisi:

kita berbicara fakta dan realita

indonesia walau bersuku2 dan berbeda agama

Tetapi dapat di ikat dengan bhineka tunggal ika

 

lihat negara yang berasas islam

seperti negara afganistan

negaranya jadi rentan

perang saudara terus-terusan

 

begitupun yaman

hidup mereka tidak nyaman

karena perang antar teman

tiap hari terdengar bom berdentuman

 

tak lupa pula india

mayoritas penduduknya hindu budha

negaranya terpecah jadi dua

akhirnya pakistan jadi negara

 

ingat Islam di nusantara

setuju asas pancasila

sekarang terbukti

dapat mempersatukan NKRI

karena bagi kami NKRI harga mati

 

kami mengajak mahasiswa Stai

agar terus merawat NKRI

dengan cara hidup yang Islami

dengan tidak membrangus tradisi

 

Islam nusantara sangat peka

peka terhadap budaya

yang jadi identitas kita

yaitu islam Indonesia

 

(nawawi)