Pesan bijak Habib Lutfi Bin Yahya saat Istighosah Pilgub Jabar 2018

291

BANDUNG,ansorjabar online – Dalam rangka mewujudkan Pilkada Jawa Barat yang Damai dan Sukses Majelis Ulama Indonesia (MUI) Jawa Barat Bersama Pangdam III Siliwangi Kapolda Jawa Barat, DPRD Jabar KPU Jabar dan Ketua Bawaslu Jawa Barat Menggelar Istoghosah dan Doa bersama yang dipimpin langsung oleh Habib M Luthfi Bin Yahya. Sport Jabar Arcamanik Kota Bandung, Minggu (24/6).

Pada kesempatan ini, Habib M. Luthfi Bin Yahya Dalam tausiyahnya, Habib Luthfi Berpesan kepada seluruh masyarakat Jawa Barat untuk menjaga Pilkada ini agar tetap damai.

Berikut Pesan Bijak Habib M. luthfi Bin Yahya dalam Istighosah Tersebut

1. Untuk para pasangan calon, Harus bisa seperti dirigen. Tahu kan, tugas dirigen seperti apa? Ia bertugas memimpin sebuah pertunjukan musik melalui gerak isyarat tubuh menggunakan tangan, lengan serta gerak-gerak pada wajah.

Dengan gerak-gerak seperti itu, seorang dirigen mampu mempertontonkan pertunjukan musik yang teratur rapi dan terkontrol. Nah pasangan calon harus bisa menjadi seperti seorang dirigen, yang mampu memimpin dan mengendalikan massa pendukungnya dalam kondisi apapun.

2. Untuk rakyat atau sebagai pemilih, Habib Lutfi menganalogikan dengan serombongan orang ke Rumah makan atau restoran. Meski berada dalam satu meja, namun mereka memilih dan memesan menu yang berbeda-beda sesuai selera. Ada nasi goreng, ayam bakar, jus jeruk, jus apel, dan sebagainya.

Menariknya, perbedaan selera itu tak membuat mereka gontok-gontokan atau berkelahi. Mereka justru bersenda gurau dan bercerita tentang apa saja hingga menu pesanan mereka ludes.

Nah jika sudah seperti itu, para pasangan calon berhasil menjadi dirigen dan rakyat bisa menentukan pilihan dan mencoblos sesuai selera dan hati nurani. Maka Pilgub Jabar akan berlangsung sukses dan damai.

Ayo datang ke TPS dan gunakan hak pilih pada Rabu, 27 Juni 2018