KUA Cibogo Subang Perkuat Pelayanan Bebas Pungli

184

SUBANG – Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Cibogo, Kabupaten Subang akan mempertegas pelayanan publik bebas pungli.

Hal itu ditegaskan Kepala KUA Kecamatan Cibogo, Suryana disela-sela kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang diselenggarakan oleh jajaran KUA bersama masyarakat sekitar, Kamis (22/12/2016).

“Kegiatan ini sekaligus sebagai ajang sosialisasi dan pembinaan bagi stakeholder yang ada di Kecamatan Cibogo tentang penegasan pelayanan prima, lima nilai budaya kerja Kementerian Agama dan pelayanan publik yang bebas pungli serta program unggulan lainnya,” kata Suryana.

Dikatakan, lima nilai budaya kerja di lingkungan Kementrian Agama tersebut harusnya betul-betul dijiwai oleh setiap abdi negara sehingga bisa mengedepankan azaz profesionalisme dalam bekerja.

“Setiap abdi negara, khususnya dilingkungan Kemenag harus memiliki jiwa integritas, menjunjung tinggi nilai-nilai profesionalisme, memiliki inovasi, bertanggungjawab dan menjadi contoh bagi orang lain,” jelas mantan Ketua Umum PMII Subang tersebut.

Kegiatan Maulid Nabi yang bertemakan “Meneladani Akhlak Rosulullah SAW untuk Menjadi Manusia Unggulan” tersebut dihadiri oleh jajaran Musyawarah Pimpinan Kecamatan (Muspika) Cibogo, kepala desa, kepala UPT