PW GP Ansor Jawa Barat Gelar Rakorwil

415

Ratusan kader Gerakan Pemuda Ansor dari berbagai daerah di Provinsi Jawa Barat menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi Wilayah (Rakorwil) yang di adakan oleh pengurus pimpinan wilayah Provinsi Jawa Barat di Pondok Pesantren Nurul Huda, Cisusupan, Garut Sabtu (17/1/2020).

Dengan adanya Rakorwil diharapkan kader Ansor dari berbagai Kota-Kabupaten di Provinsi Jawa Barat dapat menyamakan persepsi pergerakan dan juga sebagai ajang evaluasi kepengurusan Ansor di tingkat Cabang, Anak Cabang dan Ranting.

Acara tersebut dihadiri oleh para peserta yang terdiri atas Pengurus Pimpinan Wilayah, Ketua, Sekretaris, Bendahara tingkat Cabang, Kepala Baanar (Badan Ansor Anti Narkoba), Direktur Ansor Ritel, Ketua Majelis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor, Kepala Satuan Satkorcab Banser, Pengelola Socmed dan Website juga Kepala Badan Wakaf Ansor.

Acara yang dihadiri juga oleh Syuriah Pimpinan Wilayah Nahdhatul Ulama Provinsi Jawa barat dan Ketua Koordinator Wilayah Jabar Pengurus Pimpinan Pusat Gerakan Pemuda Ansor ini, membuka wakaf yang hasilnya akan dibuatkan Gedung Sekretariat PW GP Ansor Jawa Barat. “Sahabat-sahabat di tingkat Kabupaten memiliki data terkait berapa jumlah anggota kita, jika sekarang setiap minggu ada kaderisasi maka secara matematis kader setiap minggu bertambah di masing-masing Kota-Kabupaten”.

Melihat apa yang sudah dilakukan oleh Pengurus Besar Nahdhatul Ulama terkait mempersiapkan Muktamar, maka Ketua PW GP Ansor Jawa Barat mengintruksikan untuk semua Pimpinan Cabang membuat Lembaga Wakaf dengan setiap kader menginfakkan minimal sepuluh ribu rupiah. (Azizian)