Gus Hasan : Warga NU Wajib Menjaga NKRI

106

INDRAMAYU – Ketua Tanfidziyah Pengurus Wilayah (PW) Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi Jawa Barat KH Hasan Nuri Hidayatullah menyampaikan pesan tentang pentingnya himayatul daulah (menjaga negara).

Himayatul daulah, kata Gus Hasan, adalah menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dan keutuhan bangsa.

” Tanpa negara yang damai, kita tidak mungkin bisa beribadah dengan tenang. Tanpa negara yang damai, kita tidak mungkin bisa menuntut ilmu, kita tidak mungkin bisa mencari nafkah. Maka wajib hukumnya bagi warga NU menjaga keutuhan NKRI.” kata Gus Hasan saat memberikan tausiyah kebangsaan dalam acara ‘Kemah Santri’ PCNU Kabupaten Indramayu di Lapangan Satu Jiwa Desa Ilir Kecamatan Kandanghaur Kabupaten Indramayu. Minggu (20/10).

Peran Ulama dan Santri terdahulu sangat kongkrit dalam memperjuangkan dan mempertahankan NKRI.

” Resolusi Jihad yang dikeluarkan Hadlrotussyekh KH Hasyim Asy’ari merupakan salah satu bukti dedikasi Ulama dan santri untuk negeri.” katanya.

Pendek kata, mulai dari Resolusi jihad, kemudian menghadapi DI/TII, hingga menghadapi PKI, NU berdiri tegas di pihak NKRI.

” Sampai saat ini juga, Ansor Banser proaktif melawan kelompok radikalisme, intoleransi dan terorisme. Ini sebagai himayatul daulah.” katanya.

Gus Hasan mengajak agar warga NU selalu menjaga empat pilar, yakni Pancasila, Bhineka Tunggal Ika, NKRI, dan UUD 1945.