Wow, Akhir Pekan Ini Ribuan Pemuda Sukaresmi Gabung Banser Ansor

1786

GARUT, (Ansorjabar online) – Sebanyak 1050 Orang mengikuti Pelatihan Kepemimpinan Dasar XVIII dan Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Banser XIV yang dilaksanakan di Pesantren Fauzan Desa Sukaresmi Kecamatan Sukaresmi Kabupaten Garut 18 s.d 20 Agustus 2017.

Ketua Ansor Kabupaten Garut mengatakan dengan jumlah yang sebanyak itu, menjadikan PKD XVIII dan Diklatsar XIV kali ini adalah PKD dan Diklatsar dengan jumlah terbanyak.

“Ya terbanyak. Lebih dari seribu. Luar biasa,” kata R. Abdullah Badar ditemui di lokasi acara.

Dirinyapun sudah menginstruksikan agar men stop bilamana masih ada yang mendaftar.

“Mohon maaf. Sudah ditutup. Saya mendengar ada beberapa dari wilayah lain yang akan ikut. Tapi sudah. Lain kali aja,” kata Badar.

Berdasarkan data peserta dari panitia, yang sudah melakukan registrasi PKD berjumlah 150, sedangkan peserta Diklatsar Banser berjumlah 900 Orang.

“Kita masih terus melakuka pemutakhiran data,” ujar Badar.

Untuk memudahkan, peserta khususnya peserta Diklatsar Banser dibagi kedalam beberapa kelompok.

“Kami juga mengundang pelatih dari Kabupaten Lain,” ujar Badar.

Badar melanjutkan, kalau PKD dan Diklatsar kali ini sejatinya adalah rangkaian kaderisasi terakhir dalam periode tahun ini.

“Tapi Kecamatan Limbangan akan melakukan Diklatsar Banser. Tanpa PKD,” ungkap Badar.

Terpantau dilapangan, hadir Sahabat Abdullah Hafidz Komandan Balantas Satkornas Banser, Kepala Sekolah Ansor Jawa Barat H. Subhan Fahmi, Kasatkorwil Banser Jabar dan hampir semua pengurus harian Ansor Kabupaten Garut.