PMII Universitas Subang Gelar RTK Ke VI, Hasan As’ari : Harapkan Ide-ide inovatif dan kreatif Kader Sesuai Zamannya

216

PMII Universitas Subang Gelar RTK Ke VI, Hasan As’ari : Harapkan Ide-ide inovatif dan kreatif Kader Sesuai Zamannya

Subang – Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Universitas Subang, sedang menggelar Rapat Tahunan Komisariat (RTK) Yang Ke-VI pada, Minggu(23/01/2022) yang bertempat di Gedung PCNU Kabupaten Subang

Momentum Rapat Tahunan Komisariat (RTK) menjadi salah satu konsolidasi kader dan anggota PMII Universitas Subang, perlu di ketahui bersama bahwa Universitas Subang yang memiliki beragam Fakultas yang sangat besar peluang untuk kaderisasi PMII itu sendiri.

Pada kesempatan ini pula, panitia RTK PMII Unsub Ke-VI mengambil tema ” Regenerasi Nafas Pergerakan Komisariat Universitas Subang Menuju Perubahan yang lebih Progresif”

Dalam sambutannya Sahabat Rofik menyampaikan ” Pada RTK KE-VI di hadiri oleh 40 anggota dan kader PMII Se Universitas Subang ” tutur ketua pelaksana tersebut.

Sedangkan, Sahabat Hasan As’ari mengutarakan ” Saya berharap kegiatan RTK ini menjadi sarana menyampaikan Ide Gagasan, agar kepengurusan selanjutnya lebih kreatif dan inovatif sehingga organisasi ini lebib progresif ” tutur ketua komisariat PMII Universitas Subang yang akan demisioner tersebut.

Selain Memilih ketua komisariat, tentunya sarana konsolidasi Kader, serta melatih keberanian anggota dan kader untuk menyampaikan pendapat di forum rapat tahunan komisariat.

Sahabat Ibnu Fajar Ruli Ketua Cabang Terpilih PMII Kabupaten Subang menyampaikan ” Jaga persatuan pasca RTK Ke-VI ini, jangan sampai ada perpecahan setelah RTK ” pesannya.

Kegiatan ini di hadiri oleh perwakilan dari PCNU Kabupaten Subang, Mabinkom PMII Universitas Subang , Ketua Komisariat PMII STAI, STIE beserta ketua KOPRI PMII nya.