Perkuat Ekonomi Mandiri Kader ; PW GP Ansor Jabar buat Koperasi

173

Perkuat Ekonomi Mandiri Kader ; PW GP Ansor Jabar buat Koperasi

Rapat Konsolidasi yang diinisiasi oleh Pengurus Pimpinan Wilayah Gerakan Pemuda Ansor Jawa Barat kini berbeda. Rapat-rapat yang sebelumnya banyak membahas terkait kaderisasi dan pengajian Majlis Dzikir dan Shalawat Rijalul Ansor kini temanya menuju Kemandirian Organisasi.

Rapat konsolidasi membahas terkait Sosialisasi Koperasi dengan nama Lembaga Keuangan Mikro Syariah ; Koperasi Ansoruna Rancage. Dimana rapat yang dihadiri oleh pengurus PAC dan PC se-Provinsi Jawa Barat ini bertujuan menghimpun kader yang sudah menyebar diseluruh wilayah dalam sebuah Lembaga yang bernama Koperasi.

Dalam sambutannya Deni Ahmad Haidar, Ketua PW Ansor Jawa Barat memaparkan bahwa Gerakan Pemuda Ansor harus memiliki kemandirian ekonomi yang kuat. “Dalam catatan kami ada 300.000 kader yang sudah dikaderisasi baik di PKD, Dirasah Ulya maupun Diklatsar sehingga kader harus dihimpun dalam sebuah koperasi dan ini akan keren sekali”.

Gerakan Pemuda Ansor sudah melewati dua kemustahilan, pertama terkait kaderisasi. Jika kegiatan kaderisasi ini diuangkan, menghabiskan 38 Milyar dalam setahun. Dan kedua, gedung PW Ansor Jawa Barat yang sebentar lagi kan rampung akan menjadi rumah bagi kader Ansor se-Jawa Barat.

Maka kemustahilan selanjutnya adalah dengan mengkonsolidasi kekuatan kaderisasi dengan mengajak kader untuk menjadi anggota Koperasi. Jika 300.000 kader ini ikut menjadi anggota Koperasi niscaya kita tidak hanya besar secara jumlah namun juga kita akan menjadi Gerakan Ekonomi baru di Jawa Barat.

“Kaderisasi yang selama ini kita himpun akan kita konsolidasikan dalam sebuah wadah yang bernama Koperasi Ansoruna Rancage, tentunya ini butuh sosialisasi yang masif kepada seluruh kader di Kabupaten/Kota se-Jawa Barat. Ini satu-satunya jalan kita untuk berikhtiar tanpa harus merengek dan meminta kepada siapapun” Lanjut Kang Deni sapaan akrabnya.