GP Ansor Kota Bekasi Perintahkan Kader Ansor dan Banser Kota Bekasi Bantu Korban Banjir

442

GP Ansor Kota Bekasi Perintahkan Kader Ansor dan Banser Kota Bekasi Bantu Korban Banjir

Kota Bekasi – Hujan lebat yang mengguyur Kota Bekasi di penghujung tahun, 31/12/2019 mengakibat kan banjir di berbagai tempat di Kota Bekasi. Ketua GP Ansor Kota Bekasi Muhammad Jupri memerintahkan seluruh kader ansor banser kota bekasi untuk membantu korban banjir, beberapa ansor banser di berbagai kecamatan langsung terjun untuk membantu masyarakat setempat. Ada juga yg membuat posko peduli bencana, seperti yg dilakukan diwilayah kecamatan Rawalumbu, Bantar Gebang, Medan Satria dan Mustikajaya. Di Mustikajaya misalnya, para kader ansor banser bekerjasama dg MWCNU dan Muslimat NU Mustikajaya untuk membuat posko peduli bencana. Mereka membantu evakuasi dan distribusi kebutuhan warga terdampak banjir. Penggalangan dana, memasak hingga mengantarkan makanan ke tmpt2 prioritas berdasarkan survey yg dilakukan langsung ke lokasi banjir.
Pd hr ini 02/01/2020 Alhamdulillah setelah kami susur wilayah Perum Mutiara Gading Timur banjir telah surut dan kondusif, segera kami bergeser posko ke wilayah kota baru cimuning, data yg terhimpun mereka butuhkan nasi siap santap 110 porsi, untuk sore ini tmpt masak posko kami di ponpes Fatahillah bersama santri dan akan didistribusikan sore ini.
Terimakasih kepada donatur dan masyarakat yg membantu tenaga dan materinya untuk disalurkan oleh posko peduli bencana ansor banser bersama muslimat dan Mwcnu Mustikajaya.