GP Ansor Klapanunggal gelar istighasah peringati HSN

101

KLAPANUNGGAL – Peringati hari Santri (HSN) 2019, Jajaran Keluarga Besar Nahdatul Ulama (KBNU) Kecamatan Klapanunggal adakan pengajian Istigosah dan shalawat Nariyah sebagai ungkapan rasa syukur yang patut dilanjutkan sebagai nilai perjuangan Indonesia.

Ketua Panitia Febry mengatakan, HSN disyukuri dengan bermuajahah kepada sang pencipta, serta mengirimkan doa kepada para pendulu yang telah berjuang memerdekan Indonesia.

“Santri tercatat dalam sejarah Indonesia, dan saya kira sebagai generes penerus, nilai dan marwah terdahulu harus diijaga dengan mengabdi dan memajukan negara kesatuan Republik Indonesia,” ujarnya , (21/10)

Sementara itu, Ketua PAC Ansor Klapanggal Dede Mulyana menilai HSN jangan hanya dijadikan peringatan hari biasa, namun perlu diresapi dan mempertajam arah pergerakan untuk hal yang positif agar bisa dimanfaatkan oleh masyarakat.

“Kita hanya mengharap Ridho Allah, dan untuk gerakan insyallah semua pengabdian untuk negara dan warga khususnya di Klapanunggal,” timpalnya

Ditempat yang sama, Ketua MWC NU Klapanunggal Dani Hamdani menilai gerakan NU di Klapanunggal sudah mulai dirasakan oleh masyarakat ,kedepannya ia berharap generesi penurus untuk terus berjuang dan mendedikasikan pengabdiannya masyarakat.

“Sebagai trahnya santri sangat takjim pada kiai (guru), mudah mudahan di hari santri bisa menjadi titik awal untuk menjalankan amanat kiai terdahulu untuk menjaga negara kesatuan republik indonesia,”timpalnya

Disisi lain Camat Klapanunggal Ahmad Kosasih berharap generasi santri dan pemuda tak lepas dari sejarah Indonesia ,maka dengan jiwa mudanya mudah mudahan bisa terus menciptakan karyanya untuk kemaslahatan bersama.

“Santri sudah mendarah daging di Indonesia, saya menginginkan kedepannya kegiatan santri bisa terus berikbar di Klapanunggal dan bisa eksis untuk menorehkan prestasi demi bangsa,” tutupnya

Acara itupun dihadiri oleh Kapolsek, Danramil 2126, para kepala desa, dewan Syuriah, Ansor, Banser, IPPNU, IPNU, Fatayat NU, AMS, PP dan Sapma PP.