Doa dan Dzikir Bersama Berlangsung Secara Virtual, Ketua MWCNU Caringin Berikan Apresiasi

29

Doa dan Dzikir Bersama Berlangsung Secara Virtual, Ketua MWCNU Caringin Berikan Apresiasi

CARINGIN-Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda (PAC GP Ansor) dan Majelis Dzikir Rijalul Ansor (MDS RA) Kecamatan Caringin Bogor menggelar doa bersama secara vitual. Kegiatan tersebut, merupakan bagian dari khidmah GP Ansor dan MDS Rijalul Ansor.

Selain itu, sebagai rangkaian kegiatan di isi dengan konsolidasi dan silaturrahmi kader GP Ansor, Banser dan MDS Rijalul Ansor ditingkat jajaran PAC hingga Ranting, Minggu (15/08/2021).

Ketua MDS RA Caringin Ustadz Supardi menyampaikan, penerapan PKMM Darurat level 4 yang telah dicanangkan oleh Pemerintah adalah salah satu dari pencegahan Covid 19.

Menurutnya, kita selalu berdoa kepada Allah SWT agar kita tetap dilindungi, dan terhindar dari virus Covid 19, diberharapkan pandemi covid 19 ini cepat berahir di Negri kita tercinta Indonesia.

“Maka ini harus kita ikuti bersama sebagai ikhtiar untuk memutus penyebaran covid, tetap harus waspada yakni dengan menjaga diri dan keluarga untuk tetap sehat dan patuhi protokol kesehatan, “ucapnya.

Sementara itu, Ketua PAC GP Ansor Caringin Hamdani Maulana Malik mengatakan, seluruh jajaran GP Ansor Caringin harus bisa beradaptasi yakni lebih menerapkan pada kegiatan virtual di masa pandemi ini.

Dalam setiap kegiatan GP Ansor, sambung Hamdani menjelaskan, untuk pengkaderan harus akrab dengan virtual” kegiatan apapun bisa dilakukan dengan virtual dan ini juga tidak mengurangi rasa khidmat atau semangat kita dalam organisasi.

“Pandemi covid 19 harus kita sikapi dengan optimis karena apapun kesulitan yang kita hadapi pasti dibalik itu ada hikmah dan ada kemudahan, “paparnya.

Ia berharap, kader ansor caringin harus ikut aktif terlibat membantu pemerintah dalam mensukseskan program vaksinasi Covid 19 di kecamatan Caringin terutama di kalangan pondok pesantren.

“Dengan cara divaksin, kita bisa mendapatkan kekebalan tubuh komunal sehingga sehat dan kuat dan terhindar dari penularan virus Covid 19, “tukasnya.

Rois syuriyah MWC NU Kecamatan Caringin KH. Apip Soleh mengapresiasi gerakan yang dilakukan oleh PAC GP Ansor Caringin, dalam menggelar kegiatan agama dengan cara virtual dimasa PPKM.

“Kami sangat mengapresiasi GP Ansor caringin tetap eksis meski ditengah situasi pandemi covid-19 dengan menggelar do’a bersama secara virtual, tandanya mengikuti penerapan protokol, “terangnya.

Tahanya itu, KH. Apip berpesan, banom (Badan otonom) NU kecamatan Caringin tetap semangat menjalankan harokah roda organisasi di Nahdlatul Ulama meski dengan segala keterbatasan.

“Semoga kita dan keluarga sahabat Ansor banser dan MDS RA serta masyarakat kecamatan caringin diberi kekuatan kesehatan dan perlindungan oleh Allah SWT agar terhindar dari bahaya pandemi covid 19, “harapnya.

Acara ini juga diisi pembacaan tawasul, shalawat Qod dhoqot, sholawat tibbil qulub Ratibul Hadad yang dipimpin ketua MDS RA caringin Ustadz Supardi serta di akhiri kajian kitab Risalah Ahlusunnah Waljamaah karangan Hadrotussyekh KH. Hasyim asy ary Roisul akbar Nahdlatul Ulama oleh KH. Ali Murtadho ketua LDNU Kecamatan caringin. (HM)