Banser Majalengka Siap Kerahkan 313 Pasukannya untuk Beberesih PCNU

152

Majalengka, Ansor Jabar Online

Dalam rangka memperingati Tahun Baru Islam dan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia (HUT RI) ke-78, Kepala Satuan Koordinasi Cabang (Kasatkorcab) Banser Kabupaten Majalengka, Komandan Away, akan mengerahkan 313 Banser untuk bersih bersih di Gedung PCNU. Senin,(07/08/23).

Kegiatan tersebut sebagai bentuk kepedulian dan kesiapan mereka untuk menjaga Kiai dan pesantren, yang dalam hal ini membersihkan kantor PCNU.

“Setelah pembagian sertifikat susbalan, dan konsolidasi kader, besok kami akan kerahkan mereka untuk bersih bersih di kantor PCNU. Karena, bukan hanya kondusivitas Kiai dan pesantren, kebersihannya pun harus kita jaga.” Ujar Dhan Away, saapan akrabnya.

Menurutnya bersih itu indah dan indah itu bersih, ‘NU mulya di jaga NU ngajaga bakal mulya, NU berharga dipiara NU miara bakal berharga‘ adalah selogan yang ia buat.

“Target saya mengerahkan 313 Anggota, tafa’ul kepada pasukannya Rasulullah dalam Perang Badar.” Tegasnya, sembari menceritakan perjuangan pasukan badar dan para pahlawan kemerdekaan.

Besok, Selasa(08/08/23) sebelum bersih bersih akan melantunkan terlebih dahulu sholawat badar, seraya berharap bisa menambah nutrisi ghiroh para kader Banser.

“Lantunan Sholawat Badar akan menyertai sapu lidi yang padat terikat, sebagai tanda persatuan dan kesatuan kami dalam pengkhidmatan,” Jelasnya.

” Semua akan memakai seragam PDL lengkap dengan pita merah putih di kepala. sebagai bentuk kecintaan kami pada NKRI.” Pungkasnya.

Pewarta : Isal
Editor : Ilham Abdul Jabar