Ansor Banser bersama MWCNU Mustikajaya kembali buka Posko Banjir

136

Selasa, 24-25 Februari 2020 pagi tadi, Kota Bekasi kembali diguyur hujan lebat, mengakibatkan banjir diberbagai wilayah. Kembali Ansor Banser Kec.

Mustikajaya bersinergi dengan MWCNU Mustikajay membuat posko Banjir di Kediaman Sahabat Nuris Banser untuk dapat membantu warga. Mulai dari pendataan warga terdampak banjir, penyaluran bantuan logistik dari Lembaga Perekonomian NU (LPNU) MWCNU, masyarakat, kantor pemasaran Perumahan Mutiara Gading Timur dan stake holder lainnya.

Sebagian logistik yg siap konsumsi langsung kami salurkan ke warga, untuk bahan mentah dimasak terlebih dahulu di dapur umum posko Pondok Pesantren Fatahillah.Karena saat ini makanan siap santap yang banyak dibutuhkan warga. Turut bersinergi juga tim dari PKMB (Paguyuban Komunitas Mobil Bekasi).

Kondisi cuca saat ini mulai mendung lg dan dikhawatirkan turun hujan lagi. Perahu juga diperbantukan untuk evakuasi warga yang membutuhkan dan distribusi logistik. Posko Ansor Banser bersama MWCNU Mustikajaya akan tetap membuka posko dan menyalurkan bantuan hingga banjir surut dan cuaca dianggap kondusif. (A.M)