Plt. Bupati Subang Berharap Kader NU Jadi Pemimpin

68

SUBANG – Plt. Bupati Subang, Ating Rusnatim berharap kader-kader Nahdlatul Ulama menjadi pemimpin di Kabupaten Subang.

Hal itu diungkapkan Ating saat membuka pengkaderan formal Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Subang, Madrasah Kader NU (MKNU) di Gedung Lipi Subang, Sabtu (25/8/2018).

Menurut Ating, kader-kader NU pada prinsipnya memiliki potensi yang sangat besar untuk menjadi pemimpin karena memiliki jenjang kaderisasi yang jelas.

“Sehingga akan bermetamorfosis sebagai kader penggerak, khususnya di Kabupaten Subang sehingga tak salah jika kedepan kader-kader NU mumpuni yang bisa memimpin,” ujar Ating.

Dikatakan, sebagai organisasi Islam terbesar NU sangat berperan penting dalam mewujudkan tatanan masyarakat yang dinamis dan berkeadaban.

“Karena kader-kader NU itu ada hingga ke akar rumput. Tentu akan mewarnai tatanan dinamika dalam masyarakat,” ujar.

Dirinya juga sangat mengapresiasi jika NU selama ini konsisten dan turut serta dalam mengawal pembangunan di masyarakat baik secara langsung maupun tidak.

“Untuk itulah kita sebagai warga bangsa harus saling mengingatkan serta menjadi bahan evaluasi dalam mengisi pembangunan. Kami juga butuh kritik dan saran dari NU agar bisa membawa Kabupaten Subang kearah yang lebih baik,” pungkasnya.

(Ade Mahmudin)