PC Ansor Sumedang : Suatu keharusan Ranting Ansor itu dibentuk

59

PC Ansor Sumedang : Suatu keharusan Ranting Ansor itu dibentuk

Sumedang, 14/9/19
Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Ujungjaya melaksanakan pembentukan Pimpinan Ranting GP Ansor Desa Ujungjaya pada Sabtu, 14 September 2019 bertempat di Pondok Pesantren Al-Karomah Desa Ujungjaya.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh K. Iyus Ruswali, S.Sos (Ketua MWCNU Ujungjaya), Acep Komaruddin Hidayat (Wakil Ketua Ansor Sumedang), Faqih (Ketua PAC GP Ansor Ujungjaya), K. Hasan (Pimpinan Ponpes Al-Karomah) dan para pemuda calon pengurus Pimpinan Ranting Desa Ujungjaya.

Dalam sambutannya sahabat Faqih menyampaikan,
“Insyaallah kegiatan pembentukan ranting Ansor ini akan kita laksanakan secara berkala diawali pada malam ini, saya juga memohon doanya mudah-mudahan dapat selesai segera seluruhnya”. Tutur Faqih

Iyus Ruswali selaku ketua MWCNU Ujungjaya turut memberikan motivasi kepada para pemuda yang hadir.
“SYUBBANUL YAUM RIJAALUL GOD, Pemuda hari ini adalah pemimpin di hari esok. Maka dari itu sahabat-sahabat harus serius dalam ber Ansor, karena di Ansor kita ditempa dan di bentuk menjadi seorang pemimpin.” Tutur Iyus.

Selaras dengan ketua MWCNU, sahabat Acep juga menyampaikan pentingnya Ranting Ansor itu dibentuk.
“Suatu keharusan Ranting Ansor itu dibentuk, karena kader Ansor dan pasukan banser itu adanya di ranting-ranting, di cabang dan PAC hanya mengkoordinir saja”. Tutur Acep.

Selain itu Acep juga menyampaikan peranan penting para pemuda NU zaman dulu ikut dalam mendirikan Nahdlatul Ulama.

Pada acara pembentukan, sahabat Yusuf Maulana terpilih sebagai Ketua Pimpinan Ranting GP Ansor Ujungjaya Masa Khidmat 2019-2021.