Ngobrol Perjalanan Islam Bersama Lesbumi Plered

244

Plered (ansorjabar online)
Lesbumi Kecamatan Plered menggelar Sarasehan dan (Ngopi) Ngobrol Perjalanan Islam Bersama Lesbumi yang berlangsung Jum’at (19/5) di Pesantren As-somad Caang Padang, Warungkandang, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat, asuhan Ajengan Yayan Mustopa.

Adapun Sarasehan Budaya dengan tema ‘Nyukcruk Laratan Islam di Tatar Sunda’ ini dihadiri Ketua GP Ansor Jawa Barat Deni Ahmad Haidar, Ketua Lesbumi Kab. Purwakrta Ust. Iman Togiri, Ketua MWC NU Plered, Ketua GP ansor dan IPNU Plered, Ketua GP Ansor Plered Serta Para Pengurus dari GP Ansor Kabupaten Purwakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Ajengan yayan Mustopa berharap dengan acara ini masyarakat sunda dapat mengetahui sejarah atau asal mula dan penyebaranya islam di tanah sunda dan Asal Usul tradisi Ke-islaman yang ada Di tanah sunda.

“Jadi dalam Penyebaranya, Islam Di tatar Sunda Bil Hikmah bil Mau’idhatul hasanah,jadi hal tersebut sejalan dengan dakwah NU,yang berdakwah tanpa paksaan dan Kekerasan.” ucapnya.

Senada dengan Ajengan Yayan, Ketua Lesbumi Ajengan Iman Togiri Menjelaskan Bagaimana Kejeniusan Tokoh-Tokoh Islam sunda Memasukan Nilai-Nilai Ajaran Islam dalam kebudayan dan Kehidupan masyarakat sunda.

Dalam kegiatan ini, di isi dengan Pagelaran Kesenian Pesantren menampilkan pembacaan Puisi dan Hadroh dari Pesantren Assomad Caang Padang.

Selanjutnya, Acara tersebut di isi dengan Ngobrol tentang perjalanan Islam di Tanah Sunda Oleh tokoh Tokoh NU di Kecamatan Plered.(moch ramdani)