Menjaga kerukunan Beragama,PMII Kab. Bandung Gelar Ngabuburit Ramadlan

167

BANDUNG, (ansorjabar online) – PMII Kab.Bandung Bersama GKP Dayeh Kolot dan Komunitas Salim mengadakan Ngabuburit ramadhan dan bincang ramadhan dengan tema “menjaga toleransi demi ramadlan suci” bertempat di gereja sadrius Jl.Sadirus No 14 Dayehkolot Kab.Bandung.

Acara dihadiri oleh tokoh RT/RW, Pemuda GKP Dayeh Kolot, GKP Katapang,Salim dan Kader PMII Kab.Bandung.
Rangga perwakilan dari PMII Kab.Bandung mengatakan dalam sambutannya adanya kegiatan ini aebagai respon ramadhan dengan bangun toleransi antara perbedaan.

“Mudah-mudahan adanya kegiatan ini gerbang awal membangun silaturahmi dan persaudaraan dengan ngabuburit dan buka bersama”Ujarnya

Demikian sama yang diutarakan oleh Pdt.Clif dari pihak kami menyambut positif adanya kegiatan ini dalam membangun tali persaudaraan antara sesama.

“Mudah-mudahan acara bersama ini berlanjut hingga ke depannya”katanya Acara diisi dengan diskusi ramadhan oleh Pa Yudi Irfan Daniel dan Pdt.Clif E Kasakean.S.Si diakhir dengan doa dan buka bersama. (Rangga)