LBH Ansor Jabar Berkomitmen Kawal Proses Hukum Mahasiswa Cianjur Sampai Tuntas

536

Cianjur – Sekretaris Lembaga Bantuan Hukum GP Ansor Jawa Barat Ahmad Jamaludin menjamin akan mengawal kasus Mahasiswa yang diduga terlibat dalam aksi yang berujung terbakarnya empat anggota kepolisian sampai tuntas.

LBH GP Ansor Jawa Barat sudah berkoordinasi dengan pihak terkait untuk kasus tersebut “Kami akan terus mengawal kasus itu secara maksimal dalam arti memastikan proses hukum berjalan dengan seadil-adilnya, dan juga mengawal agar para korban dari pihak mahasiswa juga mendapatkan hak-haknya” ujar Jamal.

Dia mengungkapkan, hingga Jum,at malam (16/8) kemarin tujuh orang anggota atau kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) yang sempat diduga terlibat dalam aksi yang berujung terbakarnya empat anggota kepolisian sudah di bebaskan.

LBH GP Ansor Jawa Barat memastikan pihaknya bakal memberi dukungan yang dibutuhkan dalam proses penanganan kasus ini. Antara lain, menyediakan Pengacara untuk mendampingi korban dan tersangka pelaku dugaan Pembakaran terhadap Anggota polisi.

“Kami sudah menyiapkan 13 orang pengacara dari LBH-Ansor Jawa Barat yang akan mengawal kasus tersebut sampai tuntas” ungkap jamal