Khataman Quran Bersama Warga, PAC Ansor Regol Ajak Jamaah Tuntut Ilmu Dari Ulama Yang Sanadnya Jelas

302

Regol, (Ansorjabar online)
Peringatan Hari Lahir Ansor ke 83 dilaksanakan Pimpinan Anak Cabang Gerakan Pemuda Ansor Regol Kota Bandung dengan mengadakan Khotaman Quran bersama warga setempat, di Masjid Al-Huda, Pasirluyu, Regol, Kota Bandung.

Selain kader Ansor, khotaman juga diikuti para remaja dan jamaah masjid setempat. Dalam sambutannya, Ketua PAC Regol Yusuf Soleh Supriadi mengajak para jamaah untuk terus menjaga dan mencintai NKRI sebagai buah perjuangan para Ulama.

“NKRI yang merdeka ini adalah hasil perjuangan para ulama, karenanya kita jangan sampai terbawa arus oleh kelompok-kelompok yang ingin merusaknya. Walaupun mereka mengatasnamakan agama, itu bohong”, kata Yadi.

Selaras dengan yang disampaikan Yadi, Ketua DKM Al-Huda Rano Syarif Wiharja menyambut baik acara yang dilaksanakan oleh GP Ansor. Syarif menekankan, agar GP Ansor terus giat menggelar syiar ajaran Islam Ahlussunnah Waljamaah di lingkungan masyarakat.

“Jangan sampai Ansor dan kadernya terasing dari lingkungannya. Dakwah Ahlussunnah waljamaah harus terus dikibarkan. Jangan sampai masjid-masjid NU dihuni oleh ustadz-ustad yang tidak jelas”, pesan Syarif.

Kepada para jamaah, Kang Syarif yang juga Bendahara GP Ansor Kota Bandung ini menghimbau agar para jamaah hanya menuntut ilmu kepada para ulama yang jelas sanad keilmuannya dari ulama-ulama pesantren Nahdlatul Ulama.

“Insyaalloh ulama-ulama NU jelas sanad ilmunya. Dari guru-guru mereka yang bersambung kepada Rasululloh”, ujar Syarif.

Acara khotaman yang diikuti sekita 50 orang jamaah ini dipimpin Ketua Rijalul Ansor Ita Sumitra. Masing-masing jamaah membacakan 1 juz Al-Quran. (edi).