Jelang HSN, Banser Cileungsi Gelar Apel Kebangsaan

144

Jelang Hari santri Nasional, Satkoryon Banser Cileungsi berkumpul di Pondok Pesantren Sabilurrohim untuk mengadakan Apel Kebangsaan.

Kegiatan yang dihadiri oleh Puluhan Banser ini, juga dihadiri oleh para Ketua GP Ansor wilayah timur Kabupaten Bogor diantaranya Kecamatan Jonggol, Kecamatan Gunung Putri, juga Kecamatan Cariu. Hadirpula KH. M. Romli, Kiai Ade Eris serta KH. Arsyad Al-Junaedi. Pondok Pesantren Sabilurrohim, pimpinan Kiai Herry ini dinilai tepat sebagai tempat penyelenggaraan kegiatan. Kiai Herry yang juga selaku pengurus Lembaga Dakwah Nahdhatul Ulama ini adalah sosok yang sangat tinggi keilmuannya dan juga aktif dalam menyebarkan Paham Ahlussunnah Wal Jama’ah ‘ala Manhaj Asy’ariyah wal Maturidiyah di Social Media.

Ditengah-tengah kegiatan berlangsung, Kapolsek Cileungsi ikut menghadiri dan memberikan apresiasi kepada Banser karena sering ikut turun membantu tugas kepolisian, diantaranya tugas mencipkatakan suasana yang harmonis dan kondusif dilingkungannya masing-masing.

Acara dimulai dengan Mujahadah Nihadhul Mustaghfirin yang dipimpin oleh Abah Ade Eris, selaku Ketua JATMAN NU Kabupaten Bogor. Lalu Apel Banser dan ditutup dengan Diskusi terkait Kepesantrenan dan masalah-masalah sosial yang berkembang di Masyarakat.

Dhamiri Ahmad Ghazali menambahkan bahwa dibawah kepemimpinannya kegiatan ini akan terus berlangsung dan akan diadakan di masing-masing zona wilayah di Kabupaten Bogor. “tujuan kita adalah selain shilaturahmi para kader, juga bisa menjadi syiar Nahdhatul Ulama ditengah-tengah Masyarakat”. Pungkas Dhamiri. (Azizian)