Ansor Coblong Peringati Maulid Nabi Di Monumen Perjuangan

47

BANDUNG, ansorjabar online- Keluarga besar nahdatul ulama kecamatan coblong menggelar tabligh akbar untuk memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, di halaman Monumen Perjuangan Rakyat Jawa barat (2/12/2017).

Dani Reza, Ketua Pelaksana tabligh akbar mengatakan acara ini bukan saja tausiah yang dibawakan oleh KH Abdul Hamid akan tetapi dalam acara tersebut sekaligus pelantikan PAC Gp Ansor Kecamatan Coblong dan Deklarasi Nahdlatul Ulama Majlis Wakil Cabang Kecamatan Coblong untuk NKRI.

Dalam acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Selain Tabligh Akbar kami melaksanakan Pelantikan GP Ansor PAC Coblong yang diketuai oleh Sahabat Egi Alfiandani.

Dalam kesempatan tersebut melaksanakan Deklarasi Nahdlatul Ulama Majlis Wakil Cabang Kecamatan Coblong untuk NKRI yang dibacakan oleh KH Tasdik selaku Ketua Tanfidziah MWCNU Kecamatan Coblong,

“komitmen kepada Pancasila sebagai Idiologi Negara, menjunjung Toleransi serta sepakat menyampaikan ajaran ajaran dan nilai nilai yang Tawassuth, Tawaazun Tasaamuh dan Itidal”, ujar Dani.

Acara ini bukan hanya dihadiri oleh masyarakat kecamatan Coblong tapi banyak masyarakat dari luar kecamatan coblong serta di hadiri oleh pejabat setempat
jamaah yang hadir bukan saja dari coblong melainkan dari luar coblong pun banyak hadir, perwakilan dari Pemprov dan KH Asep selaku ketua Forum Komunikasi Pondok Pesantren Kota Bandung (FKPP) ikut datang memeriahkan acara tersebut, katanya.

Egi Alfiandani, selaku ketua GP Ansor PAC Kecamatan Coblong yang baru saja dilantik menegaskan siap menjadi garda terdepan untuk mengawal dawah para Ulama Nu serta mencegah radikalisme khususnya di daerah kecamatan Coblong.

“ya, kami GP Ansor PAC kecamatan Coblong walaupun baru lahir kami siap menjadi garda terdepan untuk mengawal dakwah para ulama NU, serta siap membantu pihak pemerintahan untuk mencegah adanya radikalisme khususnya didaerah kecamatan Coblong, daerah coblong itu merupakan daerah perkotaan yang mencerminkan kota bandung tentunnya harus kita kawal bersama”,ujar Egi

Egi bertujuan mencetak kader ansor dari kampus – kampus,karna di daerah coblong itu banyak universitas universitas, kami siap masuk ke ranah-ranah kampus untuk menyebarkan paham islam ahlussunah waljamaah, bahkan kepengurusan PAC GP Ansor yang sekarang semuanya adalah mahasiswa mahasiswa sekitar Coblong ujarnya.