Ajak anggota belajar dan berorganisasi. IPPNU Garut gelar Upgreding

150

Ajak anggota belajar dan berorganisasi. IPPNU Garut gelar Upgreding

Pengurus Pimpinan Cabang(PC) Ikatan Pelajar Puteri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Kabupaten Garut menggelar kegiatan Upgreading bertempat di Aula Sekretariat PC. NU Garut, Kamis (20/10).

Kegiatan dengan format Fokus Grup Discussion PC IPPNU mengajak anggotanya untuk giat belajar dan berorganisasi dengan menghadirkan pemantik NHJ. Hilma Mimar M.M.Pd., Pembina PC IPPNU Garut seorang aktivis yang sudah sangat lama sekali berkecimpung di dunia NU.

Dalam paparannya, NHJ. Hilma Mimar, M.M.Pd., menerangkan bahwa pendidikan adalah pembelajaran pengetahuan, keterampilan, dan kebiasaan sekelompok orang yang diturunkan dari satu generasi ke generasi. Pendidikan disampaikan melalui pengajaran, pelatihan, serta penelitian.

Beliau mengatakan, ada 3 hal yang patut dipenuhi oleh IPPNU, yakni:
A. kemauan menimba ilmu,
B. aktif berorganisasi, dan
C. peduli terhadap sesama.

“Para pemudi sudah seharusnya giat belajar, giat berorganisasi dan giat melakukan kegiatan bermanfaat bagi masyarakat. Dengan demikian, maka Indonesia akan lebih berkarakter,” terangnya.

Karakter bangsa sebagai perilaku kolektif menurut NHJ Hilma Nimar, tercermin dalam kesadaran, pemahaman, rasa, karsa, dan perilaku berbangsa dan bernegara. Oleh karenanya, ia mengapresiasi kegiatan Upgreading tersebut tersebut.

“Semoga IPPNU bisa mencetak pemuda yang berkualitas dan siap berkompetisi,” harapnya.

Sementara itu Nur Asri Regita selaku ketua panitia Upgreading berharap kegiatan tersebut dapat bermanfaat bagi para peserta.

“kegiatan tersebut digelar untuk menggugah kreativitas dan semangat para pelajar untuk mengembangkan potensinya sebagai generasi bangsa” Tutup Asri