10.000 an Dobel Data, Bansos Provinsi Di Sumedang Ditunda

301

Sumedang, Penyaluran bantuan provinsi bagi masyarakat terdampak covid 19 di Kabupaten Sumedang yang sedianya akan dibagikan pada Rabu, tanggal 13 Mei 2020 ternyata ditunda.

Hal tersebut diakibatkan oleh adanya dobel data penerima manfaat dengan sumber bantuan yang lain. Kurang lebih ada sekitar 10.000 an data yang dinyatakan dobel di Kabupaten Sumedang.

“Hari ini akan dirapatkan di kantor Bupati dengan menghadirkan camat dan kepala desa se kabupaten Sumedang”, kata salah seorang Kades yang enggan disebutkan namanya.

Menurutnya, dobel data untuk bansos provinsi tersebut tersebut di seluruh desa kabupaten Sumedang.

“Baru nyampe desa kemarin. Harusnya dibagikan sekarang. Tapi ditunda, karena banyak data tumpang tindih”, ujarnya.

Dikatakan semrawutnya data bansos provinsi tersebut antara lain yang sudah mendapatkan bansos Kabupaten juga tercantum dalam bansos provinsi. Demikian juga yang dapat bantuan dari kemensos, datanya ada di bansos provinsi. Bahkan yang sudah direncanakan masuk BLT juga ada pada bansos provinsi.

“Kan jadinya lieur. Kalau mau komplen kita harus kemana. Kantor pos juga angkat tangan”, katanya.

Dirinya sepakat jika bantuan sosial Pemerintah provinsi Jawa Barat disalurkan dalam bentuk tunai, karena itu jauh lebih mudah daripada bentuk pangan.

“Sepakat. Buktinya ini malah numpuk di desa” pungkasnya. (Irfan)